Pengamanan Diperketat: Polresta Barelang Mengawal Distribusi Logistik Pilkada ke Gudang KPU Batam - .
RajaBackLink.com

Pengamanan Diperketat: Polresta Barelang Mengawal Distribusi Logistik Pilkada ke Gudang KPU Batam

Kepulauan Riau - publiklampung.com -- Untuk memastikan keamanan logistik Pilkada 2024, Polresta Barelang melakukan penjemputan dan pengawalan distribusi logistik Pilkada ke Gudang Logistik Pemilu KPU Kota Batam. Langkah ini bertujuan agar seluruh dokumen Pilkada tiba dengan aman dan sesuai prosedur pada Kamis (24/10/2024).

Pengawalan ini dipimpin oleh Karo Ops Polda Kepri, Kombes Pol Ulami Sudjaja, S.H., serta melibatkan Kabagops Polresta Barelang, Kompol Z.A.C Tamba, SH; Kasat Samapta Polresta Barelang, AKP Satria Putra, S.E., M.H; bersama personel Polresta Barelang. Ketua KPU Kota Batam, Bapak Mawardi, dan Ketua Bawaslu Kota Batam, Bapak Antonius Itoloha Gaho, juga turut menyaksikan proses tersebut.

Menurut Kabagops Polresta Barelang, Kompol Z.A.C Tamba, SH, pengawalan ini merupakan bagian dari tugas Polri untuk menjaga keamanan dan keselamatan logistik Pilkada 2024. Sebanyak 155 kotak logistik yang berisi 924.994 surat suara diangkut menggunakan mobil boks Mitsubishi Colt Diesel dengan nomor polisi B 9394 KXW, dikawal ketat dari Pelabuhan Roro Telaga Punggur hingga tiba di Gudang KPU Kota Batam, di mana petugas KPU dan Bawaslu melakukan pengecekan ulang untuk memastikan kesesuaian dokumen.

Kapolresta Barelang, Kombes Pol H. Ompusunggu, SIK, MSi, melalui Kasi Humas Polresta Barelang, Iptu Budi Santosa, S.H., menegaskan bahwa pengamanan ini dilakukan untuk mengantisipasi berbagai potensi masalah, seperti kerusakan fisik logistik, ketidaksesuaian jumlah, distribusi yang tidak sesuai prosedur, hingga risiko pencurian yang dapat memengaruhi kelancaran Pilkada 2024 di Kota Batam.

“Kami tetap optimis dan siap menjalankan pengawalan serta pengamanan logistik Pilkada 2024 dengan penuh loyalitas dan profesionalisme. Ini adalah agenda nasional yang penting bagi bangsa, dan kami bertekad mengamankan Pilkada 2024 agar berjalan dengan aman, lancar, dan damai,” ujar Kapolresta Barelang.

Editor : Anisa Bela
Reporter : Helmi Ragil
Released © publiklampung.com
Share on Google Plus

About Publik Lampung

PT.Tricitra Media Coorporate provides one stop automated solution for your Technology. Depending on the size and field of your organization, we have different products and services to meet your requirements. We provide the optimum and customized solutions made for your organization.

0 comments:

Post a Comment