Jakarta - publiklampung.com -- Calon Wakil Gubernur Jawa Tengah, Hendrar Prihadi atau Hendi, memberikan tanggapan terkait video viral di media sosial yang menunjukkan Andika Perkasa diabaikan oleh Kapolda Jateng, Irjen Ribut Hari Wibowo, dan Pj. Gubernur Jateng, Nana Sudjana, ketika hendak bersalaman.
“Saya malah terkejut dengan berita yang begitu ramai di media sosial tentang hal itu,” ujar Hendi saat mengunjungi Pasar Peterongan Semarang pada Rabu (25/9/2024).
Peristiwa tersebut terjadi di KPU Provinsi Jawa Tengah pada Selasa (24/9/2024) dalam acara Deklarasi Kampanye Damai. Hendi meminta masyarakat untuk tidak terpancing oleh insiden tersebut.
“Hubungan kami baik-baik saja. Pak Andika sangat menghormati rekan-rekan, begitu juga saya. Saya tidak melihat ada masalah, semuanya berjalan dengan baik,” lanjut mantan Wali Kota Semarang dan mantan Kepala LKPP itu. Ia juga mengajak semua pihak untuk menjaga situasi tetap kondusif menjelang Pilgub Jateng 2024. “Kita semua bersaudara dan berkawan. Setelah kompetisi selesai, kita akan saling memberikan masukan untuk membangun Jawa Tengah yang lebih baik,” tegasnya.
0 comments:
Post a Comment