4 Narapidana Menipu Warga dari Dalam Rutan, Kemenkumham Lampung Tegaskan Petugas Tidak Terlibat - .
RajaBackLink.com

4 Narapidana Menipu Warga dari Dalam Rutan, Kemenkumham Lampung Tegaskan Petugas Tidak Terlibat

Bandar Lampung - publiklampung.com -- Beberapa petugas Rutan Kota Agung Tanggamus dimintai keterangan terkait kasus penipuan yang dilakukan oleh empat narapidana dari dalam sel. Meskipun demikian, Kemenkumham Lampung menegaskan bahwa tidak ada petugas yang terlibat dalam kejadian tersebut.

"Benar, ada yang dimintai keterangan terkait pengungkapan kasus ini, namun tidak ada keterlibatan petugas," kata Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Kemenkumham Lampung, Kusnali, Rabu (11/9/2024).

Kusnali juga menambahkan bahwa pengakuan dari empat narapidana yang terlibat dalam penipuan order beras dengan kerugian korban sebesar Rp 12,5 juta memperkuat hal tersebut. Para narapidana mengaku melakukan aksi penipuan tersebut secara diam-diam.

"Dari pengakuan keempat narapidana, tidak ada petugas yang terlibat. Mereka melakukannya secara sembunyi-sembunyi," jelasnya.

Para narapidana juga mengakui bahwa mereka mendapatkan ponsel melalui penyelundupan saat ada tamu atau pengunjung. Meskipun tidak ada petugas yang terlibat, Kusnali menegaskan pihaknya tetap akan memberikan peringatan kepada seluruh rutan dan lapas untuk lebih memperketat pengawasan agar penyelundupan ponsel tidak terjadi lagi.

Adapun hukuman bagi keempat narapidana, yakni Arif Mustofa (33), Dedi Sujarwo (31), Beni Fernando (29), dan Yoga Febrianton (26), adalah pencabutan semua hak mereka sebagai warga binaan.

"Kami mencabut semua hak mereka sebagai warga binaan," tegas Kusnali.

Editor : Anisa Bela
Reporter : Helmi Ragil
Released © publiklampung.com
Share on Google Plus

About Publik Lampung

PT.Tricitra Media Coorporate provides one stop automated solution for your Technology. Depending on the size and field of your organization, we have different products and services to meet your requirements. We provide the optimum and customized solutions made for your organization.

0 comments:

Post a Comment