Masih di Bawah Target, Realisasi Investasi Energi Terbarukan Rp 19 T - .
RajaBackLink.com

Masih di Bawah Target, Realisasi Investasi Energi Terbarukan Rp 19 T

Publik Lampung

Jakarta - publiklampung.com -- Realisasi sektor energi baru terbarukan dan konservasi energi (EBTKE) pada tahun 2020 sebesar US$ 1,36 miliar atau setara dengan Rp 19,04 triliun (kurs Rp 14.000). Realisasi ini di bawah target tahun 2020 sebesar US$ 2,02 miliar.

"Secara khusus investasi tadi disampaikan US$ 1,36 miliar. Jadi targetnya 2020 adalah US$ 2 miliar," kata Direktur Jenderal EBTKE Kementerian ESDM Dadan Kusdiana, yang dilansir dari detikfinance, Kamis (14/1).

Investasi tersebut didominasi dari panas bumi. Dalam paparannya, investasi panas bumi US$ 0,72 miliar, aneka EBT US$ 0,54 miliar, bio energi US$ 0,10 miliar, dan konservasi energi US$ 0,008 miliar.

Dia mengatakan, untuk target tahun 2021 ini tidak jauh beda dengan tahun sebelumnya.

"2021 kami menargetkan angka yang relatif sama dengan 2020 US$ 2,05 miliar ini agak sedikit berbeda komposisinya nanti," katanya.

Sementara itu, penerimaan negara bukan pajak (PNBP) sektor EBTKE bidang panas bumi pada tahun 2020 sebesar Rp 1,96 triliun. Angka ini jauh di atas target Rp 1,34 triliun.

"Kaitannya dengan penerimaan negara, realisasi 2020 hampir Rp 2 triliun, Rp 1,96 triliun," katanya.

Editor : Ikol Mokoagow
Reporter : *rls
Released © publiklampung.com

1263x Dibaca

Share on Google Plus

About Publik Lampung

PT.Tricitra Media Coorporate provides one stop automated solution for your Technology. Depending on the size and field of your organization, we have different products and services to meet your requirements. We provide the optimum and customized solutions made for your organization.

0 comments:

Post a Comment